Tema Blog Apa yang Disukai?



Tak terasa sudah hari ke-2 challenge di Blogger Perempuan. Sudah apa baru ya?

Sambil ngerjain tugas di kelas review for blogger, sambil revisi kelas artikel, ditambah di rumah lagi ada yang rewel, mari curhat di blog dulu.

Tema untuk #BPN30daychallenge di hari ke dua ini adalah tentang tema blog. Tema apa yang paling disukai?

Ada banyak hal yang saya tulis di blog ini. Tapi jujur, tema yang paling saya sukai dan paling nyenengin ditulis itu tentang jalan-jalan.

Buat saya, cerita jalan-jalan itu membahagiakan sekali ditulis. Apalagi, jika tempat wisata yang saya kunjungi itu tempatnya sepi nggak banyak pengunjung. Pasti gatel aja tangan pengen nulis.

Tempat-tempat yang sepi itu kadang bukan karena tempatnya jelek, tapi bisa jadi juga karena memang banyak orang yang belum tahu. Dengan saya tulis di blog, saya berharap orang-orang mengenalinya dan berkunjung ke tempat itu.

Biasanya yang saya kunjungi itu tempat-tempat yang bayar tiketnya murah, banyak drama nyasar sana sini untuk sampai. Karena buat saya, yang asik ditulis itu proses nyampai ke tempat wisatanya. Jadi kalau piknik, trus banyak lika likunya itu layak saya tulis di blog ini. Heheh

Kayak tempat ini nih contohnya

Candi Jiwa, Candi di Tengah Persawahan
Trip Sukabumi Pantai Cibangban

Selain tema jalan-jalan, saya juga suka tema parenting. Nulis tema parenting itu cuma kayak curhat aja. Nggak terlalu banyak mbulet sana sini. Parenting itu istilah kerennya momong, iya kan? Udah iyain aja deh ...hehe

Sebagai ibu dari dua orang anak, parenting recehan itu bisa jadi pengingat di masa yang akan datang. Mengenang kelucuan anak-anak, mengenang segala kegalauan, mengingat segala kegiatan dengan mereka kalau nanti dibaca-baca lagi biar nggak lebay. Hiks.

Sama halnya dengan ibu-ibu yang lain, kalau nulis tentang kelucuan anaknya itu pasti mengalir begitu saja. Iya kan?

Selain parenting saya juga suka nulis tema emak-emak. Iya, emak-emak. Maksudnya tentang dunia emak dan segala sesuatu yang berhubungan dengan tugas ibu.

Kayak tulisan ini nih,

Agar Beres-beres Rumah Cepat Selesai
Pos Sosial Dalam Anggaran Belanja

Namanya emak-emak, tulisannya nggak jauhlah sama yang namanya beres-beres. Hehe...

Nah, kira-kira seputar dunia itu lah yang saya sukai. Tapi pada dasarnya, saya suka menulis apa saja. Nulis cerita anak boleh, nulis review juga bisa. Hehehe

#BPN30daychallenge2018
@bloggerperempuan







Komentar

Posting Komentar

terima kasih sudah komentar di blog ini. komentar insya Allah akan saya balas. Atau kunjungan balik ke blognya masing masing :)

Postingan Populer